• FYI

    31 Desember 2022

    30 Finalis Pasanggiri Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis 2022 Masuki Tahapan Unjuk Kabisa


    Pasanggiri atau prosesi pemilihan Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis 2022 memasuki tahapan Technical Meeting dan Catwalk Class pada Sabtu, 24 Desember 2022, bertempat di Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis, Jl. Mr. Iwa Kusuma Sumantri No. 14, Kertasari, Ciamis.

    Sebelumnya, para calon peserta telah melalui tahapan pendaftaran, audisi, seleksi, dan tes tulis, sebelum akhirnya ditetapkan sebagai peserta pasanggiri. Selanjutnya, sebanyak 30 orang yang terdiri atas 15 mojang dan 15 jajaka terpilih untuk mengikuti tahapan berikutnya sebagai finalis Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis 2022.

    Para finalis event yang tahun ini bertema “Kita Muda, Kita Bisa” terdiri atas para mojang: Lia Robi’ah Adawiyah (Kec. Lumbung), Jauza Najla Naurah (Kec. Ciamis), Nadila Santika Irawan (Kec. Ciamis), Putri Astuti Nurul Aeni (Kec. Cisaga), Ratu Aurel Aulia I. (Kec. Sukamantri), Revina Yolanda (Kec. Cijeungjing), Risa Zahratunnisa (Kec. Cipaku), Sindi Fitria Azzahra (Kec. Ciamis), Sintia (Kec. Tambaksari), Alia Hercylianda (Kec. Cisaga), Aurel Anandhitya (Kec. Ciamis), Annisa Sri Syabaniah (Kec. Cidolog), Devi Aprilia Putri (Kec. Ciamis), Dinda Gianina (Kec. Sadananya), dan Fadya Rhaida (Kec. Ciamis).


    Sedangkan para finalis jajaka terdiri atas: Anggi Hilman Hariri (Kec. Panumbangan), Ali Jibril (Kec. Cikoneng), Bayu Andriana (Kec. Panjalu), Daffa Muhammad Hilal (Kec. Rancah), Febriyandi W. (Kec. Panawangan), Devian Munggar Saeful (Kec. Baregbeg), Fikri Mhamad Zulfikar (Kec. Panjalu), Galuh Angling Bagaskara (Kec. Cijeungjing), Hamdani Ruhiyat S. (Kec. Cipaku), Irfan Afandi (Kec. Banjaranyar), M. Ikhsan Nawawi (Kec. Purwadadi), Reynaldi Galuh M. (Kec. Ciamis), Thomas Alpha Ferrari (Kec. Cijeungjing), Shandika Pratama Putra (Kec. Ciamis), dan Yusuf M. Ikhlas M. (Kec. Panawangan).

    Lia Robi’ah, salah satu finalis dari Kecamatan Lumbung mengaku sangat terkesan dengan tahapan yang sudah dilewatinya. “Terutama yang paling berkesan itu saat pengambilan foto, video shoot, dan catwalk class. Senang sekali bisa belajar cara berjalan sambil bergaya, seperti burung merak sedang menunjukkan keindahan bulunya yang mekar terkembang,” tuturnya.


    Ditambahkannya, pemberian materi-materi tersebut juga membuat dirinya dapat merasakan bagaimana cara menjadi orang yang easy going dan bisa have fun bersama para peserta lain, tetapi juga pada saat lain harus benar-benar serius.

    “Itu seru banget. Apalagi waktu catwalk class, bener-bener kerasa banget, sudah sampai di sini bareng akang-akang dan teteh-teteh ini, sesudah ngalamin perjuangan yang gak mudah,” imbuhnya.

    Selanjutnya Lia dan para finalis lain akan melalui tahapan ‘unjuk kabisa’, yakni menunjukkan potensi dan kebolehan masing-masing. Ia berharap dapat melalui tahapan tersebut dengan lancar.

    Editor: @ciamisnulis

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sejarah

    Fiksi

    Inspirasi