• FYI

    28 Desember 2023

    Maling Gagal Menggasak Mobil, Terekam CCTV Beraksi di Dewasari


    Warga Ciamis pemilik kendaraan bermotor diimbau untuk tetap waspada dan berhati-hati dalam menyimpan kendaraannya. Selain menargetkan kendaraan roda dua, sebagaimana sering diberitakan tentang kejadian curanmor akhir-akhir ini, pelaku kejahatan juga tak segan menjadikan kendaraan roda empat untuk jadi obyek incarannya.

    Rizki Nur Fauji, warga lingkungan Jl. Bojongsari, Desa Dewasari, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, menceritakan kejadian percobaan pencurian yang menargetkan kendaraan miliknya.

    Upaya pencurian tersebut menurut Rizki berlangsung di halaman rumahnya, pada hari Selasa (26/12/2023) dini hari, tepatnya sekitar pukul 02.00 WIB, dengan pelaku dua orang yang terlihat dalam rekaman CCTV.

    Tampak dalam video CCTV, seorang pelaku melakukan upaya untuk membuka pintu mobil secara berulang kali. Pada saat ia berhasil membuka pintu kanan depan, tak lama ternyata alarm mobil malah menyala, sehingga sang pelaku segera melarikan diri.


    Sementara itu, pada rekaman lainnya terduga pelaku tersebut sempat terlihat berjalan di lokasi kejadian dengan agak pincang. Pelaku utama tersebut mondar-mandir di lokasi, berkali-kali mendekat untuk mengambil mobil.

    Upaya pencurian tampak dilakukan tidak sendirian. Selain satu orang pelaku yang bertugas mengeksekusi pencurian, tampak seorang lagi menggunakan hoodie, diduga bertugas mengawasi situasi dan berada di balik tanaman.

    Rizki berharap tangkapan kamera CCTV dapat menjadi peringatan bagi warga Ciamis untuk terus meningkatkan kewaspadaan.

    "Info ini sekaligus imbauan untuk warga Ciamis agar lebih berhati-hati dalam menyimpan kendaraan, terutama mobil SS," tuturnya pada CIAMIS.info.

    Sebelumnya, beberapa waktu silam, pencurian mobil juga dilaporkan terjadi di wilayah Ciamis, dengan sasaran beberapa jenis mobil yang berbeda. Mitsubishi Colt T120SS merupakan salah satu jenis mobil yang pernah menjadi sasaran pencurian

    Umumnya, pencuri memanfaatkan kelengahan korban pada saat sedang beristirahat di malam hari atau lokasi penyimpanan yang kurang terawasi.

    Kontributor: @rizki.nurfauji
    Editor: @ciamisnulis

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sejarah

    Fiksi

    Inspirasi